Ridwan Kamil Gabung Golkar, Ini Kata Melki Laka Lena

Jakarta, MITC – Tokoh Nasional yang juga Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil resmi masuk Partai Golkar. Ketua DPD Golkar NTT, Melki Laka Lena yang juga wakil ketua Komisi IX DPR RI, memberikan apresiasi, sekaligus berharap agar cara kerja dan ide-ide seorang Ridwan Kamil bisa diadopsi untuk diterapkan di Nusa Tenggara Timur.

Dalam pernyataan persnya, Kamis (19/1/2023), Melki mengatakan, bahwa bergabungnya sang Arsitek Ridwan Kamil ke Partai Golkar tentu menguntungkan kedua belah pihak, dan terutama bagi pemilih Partai Golkar dan masyarakat Indonesia secara luas.

Bergabungnya RK di Partai Golkar tentu menguntungkan kedua belah pihak dan pasti pemilih Partai Golkar dan masyarakat Indonesia secara luas.

“Karena Partai Golkar yang bercita-cita atau beridiologi membangun Indonesia dan daerah berdasarkan Pancasila, dan juga karya-karya nyata yang ditunjukan dari berbagai latar bekakang para fungsionaris dan kadernya, maka tentu dengan latar belakang sebagai gubernur, RK akan sangat membantu masyarakat di Jabar dan Indonesia merasakan pembangunan yang selama ini menjadi brand dari para pimpinan dari Golkar,” tegas Melki.

Menurutnya, bagi RK dengan bergabung ke Partai Golkar, maka seluruh jaringan Golkar di tingkat nasional hingga daerah akan lebih mengenal RK dan tentu akan membuat semua energi positif dari RK bisa dilakukan di seluruh Indonesia bersinergi dengan semua kekuatan Golkar yang tersebar merata di seluruh Tanah Air.

Dan bagi RK dengan masuk Partai Golkar, seluruh jaringan Partai Golkar di tingkat nasional hingga daerah akan mengenal RK dan tentu akan membuat semua energi positif dari RK bisa dilakukan di seluruh Indonesia bersinergi dengan seluruh kekuatan Partai Golkar yang tersebar secara merata di seluruh tanah air.

“Bagi publik Jabar khususnya dan Indonesia umumnya, dengan sinergi dua kekuatan ini (Golkar dan RK), tentu kiprah kedua pihak akan makin sinergis dan berdampak lebih luas ke depan. Pemilih Golkar pun akan melihat RK dan Partai Golkar lebih bagus ke depan dalam berbagai aspek pembangunan,” tandasnya.

Untuk Partai Golkar Provinsi NTT, lanjut Laka Lena, dengan bergabungnya Ridwan Kamil, maka berbagai pengalaman, pikiran dan ide-ide bisa kita bawah (adopsi) ke NTT melalui Golkar.

“Artinya, hal-hal baik yang sudah dilakukan RK di Jawa Barat bisa kita praktekan juga di NTT melalui kader-kader Golkar,” kata kandidat Gubernur NTT ini.

Sebelumnya diberitakan, Rabu (18/1/2023), Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil telah resmi bergabung dengan Partai Golkar. Resminya Ridwan Kamil jadi kader Partai Golkar ditandai dengan jas warna kuning yang dikenakan kepadanya oleh Ketua Umum Airlangga Hartarto.

“Pertemuan sore hari ini (Selasa) menjadi istimewa karena secara resmi Pak Ridwan Kamil masuk ke Partai Golkar dan telah sah menjadi kader Golkar,” kata Airlangga Hartarto saat konferensi pers di DPP Partai Golkar.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.