Ketua DPRD Kabupaten Kupang Tabur Kasih Kepada Warga Oenoni
OELAMASI, MEDIAINDONESIATIMUR.COM – Ketua DPRD Kabupaten Kupang, Daniel Taimenas, SH (DT) Kamis, (20/08/2020) menyambangi Desa Oenoni satu dan Oenoni dua Kecamatan Amarasi Kabupaten Kupang dan membagikan paket sembako kepada warga yang terdampak secara ekonomi oleh pandemi covid-19.
Ketua DPD Golkar Kabupaten Kupang ini pada kesempatan yang sama juga melakukan edukasi kepada warga untuk menaati protokol kesehatan yang dianjurkan Pemerintah dan juga membagikan masker kepada warga yang hadir.
DT juga menyampaikan terima kasih kepada warga Oenoni yang telah memilih dirinya pada Pileg kali lalu. “Saya tidak bisa balas suara yang diberikan kepada saya sehingga saya menjadi anggota DPRD kemudian terpilih jadi Ketua DPRD Kabupaten Kupang, dan sekarang terpilih lagi menjadi ketua Golkar Kabupaten Kupang. Untuk mendapatkan posisi-posisi ini memang tidak gampang, tetapi karena bapak, mama, dan basodara di Oenoni memilih saya sehingga posisi penting ini dapat diraih,”ujar DT.
Pada kesempatan ini juga DT mengedukasi warga Oenoni untuk mempertahankan Amarasi sebagai Gudang ternak khususnya Sapi, dengan cara menanam pakan dalam jumlah banyak sehingga tersedia cadangan pakan untuk ternak sepanjang tahun, imbau DT.
Yesaya Nenosaban, warga RT 03 RW 02 Desa Oenoni I kepada media ini menyampaikan terima kasih dan merasa sangat senang karena bantuan dari Ketua DPRD ini merupakan bantuan dari DPRD yang pertama beliau terima.
Turut hadir dalam kegiatan ini, Pj. Kepala Desa Oenoni I, Aristatus E. Noni dan Pj. Kepala Desa Oenoni II, Wilhelmus Wikel serta Kabag Umum Sekretariat Dewan, Yopi Nau, SH. (AAT/MIT)