Shirley Manutede dan Ridwan Angsar Dipromosikan ke Kejati NTT, Ini Jabatan Barunya

Kupang, MITC – Mutasi dan promosi jabatan dalam lingkup Kejaksaan Agung RI kembali terjadi. Institusi yang dipimpin ST Burhanuddin kembali mempromosikan dua orang anak NTT dari beberapa orang yang dipromosikan

Dalam Keputusan Jaksa Agung RI Nomor: KEP-IV-54/C/01/2023 tentang Pemindahan, Pemberhentian dan Pengangkatan dari dan dalam Jabatan Struktural PNS Kejaksaan RI tertuang 254 nama yang mendapat mutasi dan promosi jabatan.

Kali ini, dua anak NTT ikut mendapat promosi jabatan sebagai Asisten pada Kejati NTT.Kedua nya adalah Ridwan Sujana Angsar, SH.,MH., dan Shirley Manutede, SH.,MH.

Shirley yang kini sebagai Kajari Klungkung, Bali, dipromosi sebagai Asisten Bidang Pembinaan Kejati NTT.

Sementara Ridwan yang kini menjabat Kajari Kabupaten Kupang dipromosi sebagai Asisten Bidang Tindak Pidana Khusus (Pidsus) Kejati NTT.

Shirley sebelumnya juga menjabat sebagai Kajari Kabupaten Kupang, dan Ridwan pernah menjabat Kajari Lembata.

Kepala Seksi Penkum dan Humas Kejati NTT Abdul Hakim, SH.,MH., yang dikonfirmasi awak media ini membenarkan.

“Jika tidak ada aral yang merintangi, pelantikan dan serah terima jabatan akan dilakukan pada tanggal 6 Februari 2023,” kata Abdul Hakim.

Menurut Abdul, Wakajati NTT Agus Sahat Sampe Tua Lumban Gaol, SH.,MH., dimutasi sebagai Wakajati Sumatera Barat.

Penggantinya adalah Raja Ulung Padang, SH.,MH., yang kini sebagai Koordinator pada JAM Intelijen.

Sementara, Asisten Pengawasan Kejati NTT Dr Andre Abraham, SH.,M.Hum.,LL.M., dipromosi sebagai Kabag Kerjasama dan Hubungan Luar Negeri pada JAM Pembinaan.

Penggantinya adalah Gaos Wicaksono, SH.,MH., yang kini menjabat Kajari Mojokerto.

Asisten Pembinaan Kejati NTT Juli Isnur, SH.,MH., juga dimutasi sebagai Kepala Sub Direktorat Penyidikan Pelanggaran HAM Berat pada JAM Pidsus Kejagung.

Penggantinya adalah Shirley Manutede yang kini menjabat Kajari Klungkung, Bali.

Sementara, Ridwan Sujana Angsar yang kini sebagai Kajari Kabupaten Kupang dipromosi sebagai Asisten Pidsus Kejati NTT, menggantikan Muhammad Ilham Samuda, SH.,MH., yang dipromosi sebagai Kajari Pamekasan.

Sementara posisi Kajari Kabupaten Kupang akan ditempati oleh Muhammad Ilham, SH.,MH., yang kini menjabat Kajari Seram Bagian Timur di Dataran Honimoa.

Sementara, Surayadi Sembiring, SH.,MH., selaku Koordinator pada Kejati NTT mendapat promosi jabatan sebagai Kajari Natuna.

Penggantinya adalah Yoanes Kardinto, SH.,MH.

Selanjutnya, Kajari Kabupaten Ende Rimlan Robin, SH., dimutasi sebagai Kajari Kutai Timur. Sementara penggantinya adalah Sulfahmi, SH.,MH., yang kini menjadi Koordinator di Kejati Papua.

Kajari Kabupatem TTS Andarias D, SH.,MH., dimutasi sebagai Kajari Sawahlunto, dan diganti oleh Sumantri, SH.,MH., selaku Koordinator pada Kejati Kalimantan Timur.

Selanjutnya, Kajari Kabupaten Flores Timur Bayu Setyo Pratomo, SH.,MH., dimutasi sebagai Kajari Labuhanbatu Selatan.

Penggantinya adalah Rolly Manampiring, SH., yang kini sebagai Koordinator pada Kejati Maluku Utara.

Kajari Kabupaten Sumba Timur Okto Rikardo, SH., dipromosi sebagai Kajari Dairi, dan penggantinya adalah Victoris Parlaungan Purba, SH.,MH., selaku Koordinator pada Kejati Gorontalo. (*aat)

Sumber : Penatimor.com

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.