Bupati Sorong Selatan Resmikan Sumber Air Bersih dan Pos Keliling Kampung Tolak

Teminabuan, MIT.COM – Bupati Sorong Selatan, Samsudin Anggiluli, SE., M.AP meresmikan sumber air bersih dan pos keliling Kampung Persiapan Tolak Distrik Teminabuan pada Senin, (13/07/2020).

Turut hadir dalam acara peresmian, Wakil Ketua DPRD, Jefry Kewetari, SP., M.AP, Kapolres yang diwakili Kanit Tipikor Ipda Muhariadi, S. Trk, Kasdim Mayor CBA. R. Heru Purwoto., Asisten Satu, Asisten Dua dan Tiga, Kepala Dinas Pertanian, Kepala Dinas Pendidikan, Kepala BKKBN dan Kepala Distrik Teminabuan yang diwakili Sekretaris Distrik, Berampi A. Kondologit.

Bupati Sorong Selatan, Samsudin Anggiluli, SE, M.AP disambut oleh warga Kampung Pesiapan Tolak (Foto : Obaja/MIT)

Kepala Kampung Persiapan Tolak, Yonathan Kambuaya, ST mengutarakan jumlah penduduk yang ada terdiri atas lima puluh lima kepala keluarga (KK) dengan total seratus tujuh puluh jiwa. Pembangun tiga titik portal yang membatasi masuk dan keluar warga, dan tidak terlepas peran Pemerintah Daerah melalui dana kampung hingga saat ini dilaksanakan peresmian air bersih dan pos keliling ini, saya atas nama masyarakat minta kampung tolak didefenitifkan dalam tahun 2021, kesiapan sumberdaya manusia kami sudah siap,” tutur Yonatan.

Permintaan kami masyarakat tentang air bersih, ini merupakan pergumulan panjang karena masyarakat ini mencuci selalu menempuh perjalanan yang jauh empat ratus hingga lima ratus meter tetapi pada saat ini kami bersyukur karena air sudah sudah di dapat dengan mudah bahkan langsung ke rumah masing-masing. Pos keliling yang kami bangun untuk menjaga keamanan dan kenyamanan kampung dan juga membantu pihak Kepolisian untuk menjaga Kamtibmas. Sumber dana dari pemeliharaan air bersih dan pos keliling ini datang dari kita masyarakat dengan metode iuran wajib,” tambah Yonathan.

Koordinator pengendalian air bersih dan sanitasi berbasis masyarakat (Pamsimas) Sorong Selatan, Saharuddin, ST menjelaskan bahwa Pamsimas merupakan program pemberdayaan masyarakat yang dibiayai langsung oleh Kementrian PUPR langsung kepada rekening masyarakat, dari perencanaan, pelaksanaan dan pengawasan dilakukan oleh masyarakat itu sendiri,” tutur Saharuddin.

Kegiatan Pamsimas baru kali ini dihadiri oleh Pemerintah Daerah dan langsung meresmikan untuk itu diharapkan dari APBD yang di anggarkan 20 persen dan dari APBN 80 persen maka disampaikan Bupati untuk dapat menganggarkan di tahun 2020/2021,” kata Saharuddin.

Bupati Kabupaten Sorong Selatan, Samsudin Anggiluli, SE., M.AP menyampaikan terkait dengan covid-19 yang pada saat ini yang melanda dunia lebih khusus di wilayah Kabupaten Sorong Selatan hingga sampai saat ini masih dalam zona hijau, tidak henti-henti di imbau kepada masyarakat bahwa masalah covid-19 di cegah melalui jaga jarak, menggunakan masker saat beraktifitas di luar rumah ,cuci tangan setelah beraktifitas dan selalu menjaga kesehatan dengan berolahraga. Menyikapi penerapan new normal adalah memulai kehidupan baru seperti selalu menggunakan masker itu merupakan kewajiban bahkan selalu mencuci tangan,” urai Samsudin

Orang nomor satu Sorsel ini dalam sambutannya menyampaikan banyak terim kasih atas respon masyarakat dalam menanggapi program pemerintah saat ini, “Pertama Saya akan menganggarkan di tahun depan agar beberapa kampung yang kesulitan mendapatkan air bersih bisa mendapatkan air bersih tetapi juga tidak terlepas kerja sama Pemerintah dan Pamsimas Sorsel. Yang berikut Kampung Tolak bisa didefenitifkan pada tahun 2021. Hal ini juga saya sampaikan juga kepada Wakil DPRD Jefri Kewetari, SP., M.AP untuk menjadi perhatian bersama.” tutup Samsudin. (Obaja/MIT)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.